Biro Pengembangan Infrastruktur Wilayah dan Pembiayaan Pembangunan Sekretariat Daerah

Daerah Istimewa Yogyakarta

Visi Misi


Visi pembangunan DIY selama lima tahun mendatang (Tahun 2017-2022) adalah “Terwujudnya Peningkatan Kemuliaan Martabat Manusia Jogja” .

Visi tersebut selanjutnya akan dicapai dengan dua Misi yaitu :

1.    Meningkatkan Kualitas Hidup, Kehidupan dan Penghidupan Masyarakat Yang Berkeadilan dan Berkeadaban

2.    Mewujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Demokratis



Dalam visi dan misi diatas Biro Pengembangan Infrastruktur Wilayah dan Pembiayaan Pembangunan Setda DIY sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya  mendukung terhadap Misi 1, yaitu: Meningkatkan Kualitas Hidup, Kehidupan dan Penghidupan Masyarakat Yang Berkeadilan dan Berkeadaban. Dalam misi ini memiliki tujuan meningkatnya kualitas hidup, kehidupan dan penghidupan masyarakat dengan tatanan sosial yang menjamin menjamin ke-bhineka-tunggal-ika-an dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia serta mampu menjaga dan mengembangkan budaya Yogyakarta.

Tujuan tersebutnya memiliki lima sasaran yaitu:

1.       Meningkatnya Derajat Kualitas SDM

2.       Meningkatnya derajat ekonomi masyarakat.

3.       Terpelihara dan Berkembangnya Kebudayaan

4.       Meningkatnya aktivitas perekonomian yang berkelanjutan

5.       Menurunnya kesenjangan ekonomi antar wilayah

 

Dari lima sasaran diatas Biro Pengembangan Infrastruktur Wilayah dan Pembiayaan Pembangunan mendapat amanah untuk mendukung sasaran ke lima yaitu menurunnya kesenjangan ekonomi antar wilayah yang akan dicapai dengan program prioritas Pemerintah Daerah DIY yaitu Program Pengembangan Pusat Pertumbuhan dengan sasaran meningkatnya kualitas rumusan kebijakan bidang infrastruktur daerah dan pembiayaan pembangunan non pemerintah.